Layanan yang ditawarkan(Dewasa & Anak-anak)


Kondisi umum dalam THT

Tonsilitis dan adenoiditis/pemeriksaan untuk radang tenggorokan – Pemeriksaan “Koblasi” Tosillectomy dan Adenoidectomy dengan menggunakan alat “Microdebriders” adalah pemeriksaan rutin yang kami lakukan.

Penghapusan tulang ikan dan benda asing lainnya dari tenggorokan, telinga dan hidung *

Telinga 

Perforasi Gendang Telinga – Prosedur Tymanoplasty/ Myringoplasty dilakukan untuk memperbaiki gendang telinga
Cholesteatoma – Kulit ephitelial yang bertumbuh dalam telinga sangat berbahaya dan dapat menyebabkan pengikisan pada struktur-struktur penting seperti selaput otak (meninges), saraf wajah(untuk ekspresi wajah) dan keseimbangan organ (vestibular labyrinth) harus dirawat secara agresif dengan operasi khusus bernama mastoidectomy.
Otitis media dengan effusion (telinga tersumbat) – Myringotomy dengan memasukkan tabung Gromet ketika cara pengobatan konservatif sudah tidak dapat digunakan lagi *
Sakit telinga/kotoran telinga yang terganggu/ pendarahan telinga termasuk penyuntikan steroid ke telinga untuk mengatasi tuli *

Evaluasi dan perawatan Tinnitus dan Vertigo termasuk pembersihan otolith untuk vertigo karena posisi

Pengetesan pendengaran dan penyetelan alat bantu pendengaran

Untuk pemasangan alat bantu dengar, kami telah menjadi mitra resmi Siemens/Signia selama lebih dari 20 tahun

 

Hidung

Alergi/Sinusitis
Evaluasi patologi hidung – pemeriksaan endoskopi (Nasoendoscopy) dilakukan dengan   dilengkapi     video-photography.*

Bedah Sinus Endoskopi  secara fungsional/Functional Endoscopic Sinus Surgery (FESS).

 

Tenggorokan

Mendengkur/Obstructive Sleep Apnea (OSA)/penyumbatan pernapadan pada waktu tidur Pengevaluasian dengkur /OSA – pemeriksaan menyeluruh untuk THT/kepala dan leher (termasuk Flexible Nasopharyngolaryngoscopy) dibutuhkan untuk untuk mengevaluasi penyebab yang paling memungkinkan dan seberapa parahnya dengkuran/ OSA.

Polysomnography (PSG) juga dikenal sebagai Sleep Study umumnya diperlukan untuk melakukan evaluasi secara menyeluruh.

Penyimpangan suara – Digunakan evaluasi Fibreoptic Video Nasoendoscopic dari pangkal tenggorokan untuk mendiagnosa berbagai penyebab yang berbeda penyimpangan suara.

Terapi berbicara dan bedah Microlaryngeal (dengan atau tanpa penggunaan laser) mungkin dibutuhkan, tergantung pada pathologi.

Kepala dan Leher Tumor

Nasopharyngeal Carcinoma (NPC) umumnya di sebut “kanker hidung” – Pengevaluasian, jika diperlukan umumnya akan mengarah pada pemeriksaan endoskopi dan biopsy yang akan dilakukan dengan bius lokal di klinik *

Evaluasi/ Manajemen benjolan di leher termasuk pembesaran kelenjar limfa Tumor kelenjar air liur Tumor tiroid dan Kanker disekitar kepala dan leher lainnya.

Medisave/Meshield dapat digunakan untuk Penduduk/Penduduk Permanen untuk beberapa prosedur bertanda * yang dilakukan di klinik “operasi sehari” yang ditunjuk oleh Kementerian Kesehatan